Selasa, 25 Oktober 2011

Membuat Proxy Server (Squid) Pada Linux Ubuntu 10.4

Proxy dapat dipahami sebagai pihak ketiga yang berdiri ditengah-tengah antara dua pihak yang saling berhubungan dan berfungsi sebagai perantara. Misalnya antara client dengan server yang sebenarnya.Sedangkan,Proxy server adalah salah satu sarana untuk melakukan internet connection sharing,dimana kita hanya perlu menyediakan sebuah host yang terhubung ke internet dan host yang lain akan bisa terhubung melalui proxy server ini. Proxy server juga menyediakan fasilitas manajemen dan pengaturan network yang dapat diaplikasikan oleh admin jaringan untuk memanage koneksi client-clientnya.
Fungsi Utama Proxy Server :
Internet Connection Sharing
Filtering
Caching
Authentikasi User
Contoh aplikasi proxy server:
Pada Linux > Squid
Pada Windows > SquidNT, CCProxy, WinGate, dll
Di Squid tersedia beberapa pilihan authentication yang bisa dipakai, diantaranya :
=> NCSA: Uses an NCSA-style username and password file.
=> LDAP: Uses the Lightweight Directory Access Protocol
=> MSNT: Uses a Windows NT authentication domain.
=> PAM: Uses the Linux Pluggable Authentication Modules scheme.
=> SMB: Uses a SMB server like Windows NT or Samba.
=> getpwam: Uses the old-fashioned Unix password file.
=> SASL: Uses SALS libraries.
=> NTLM, Negotiate and Digest authentication
Kali ini kami mencoba bikin authentication dengan NCSA dengan Squid.
Langkah 1 :
Install Squid terlebih dahulu dengan perintah :
$apt-get install squid
Langkah 2 :
Membuat Username dan Password yang nanti akan dipakai untuk authentifikasi saat browser di buka dengan perintah :
$htpasswd  -c /etc/squid/passwd (username)
*Gunakan  “ -c ” untuk user pertama dan setelahnya tidak perlu.

Setelah username dan password telah dibuat, data tersebut akan tersimpan di file /etc/squid/passwd
Langkah 3:
Kemudian mencari dimana lokasi binary ncsa_auth:
$dpkg –L squid |grep nsca_auth

Maka hasilnya akan terdapat file :
/usr/lib/squid/ncsa_auth
Langkah 4 :
Sekarang masuk ke file squid.conf untuk konfigurasi authentifikasinya :
$ gedit /etc/squid/squid.conf
Setelah terbuka akan ada konfigurasi yang panjang.

Langkah 5 :
Tambahkan baris berikut ke file tersebut
“auth_param basic program /usr/lib/squid/ncsa_auth /etc/squid/passwd
auth_param basic children 5
auth_param basic realm Squid proxy-caching web server
acl ncsa_users proxy_auth REQUIRED”


Masih di file squid.conf tambahkan perintah berikut :
“acl ncsa_users proxy_auth REQUIRED”
“http_access allow ncsa_user”
Masih di file squid.conf tambahkan perintah berikut :
“http_access deny all”
Masih di file squid.conf tambahkan perintah berikut :
Untuk konfigurasi set proxy saat di browsernya.
Setelah semuanya selesai SAVE dan EXIT dari file tersebut.
Lalu RESTART SERVICE dengan perintah

$ /etc/init.d/squid restart
Setelah di restart buka browsernya dan buka konfigurasi browsernya.
Set Proxy yang sudah di masukan dalam konfigurasi sebelumnya
Buka Misal www.google.com :
Akan ada authentikasi seperti berikut :
dan masukan user dan password yang telah dibuat sebelumnya
Jika Username dan Password telah di inputkan :
Proxy authentikasi menggunakan Squid telah berhasil di buat..

Membuat PC Router Sederhana (windows dan linux)

Router biasa dikenal sebagai perangkat yang mampu menghubungkan dua atau lebih jaringan serta mampu menentukan jalur yang paling optimal untuk mentransfer data antara dua atau lebih jaringan (berada di layer 3 / network).
Karena harga sebuah dedicated router cukup lumayan sangat mahal, maka sebagian orang mencari alternatif laen untuk menjalankan tugas router. Dibuatlah PC Router.
Kali ini saya mencoba untuk meng-koneksi-kan keempat komputer dimana terdapat dua buah network id, artinya terdapat dua jaringan berbeda yang dihubungkan oleh sebuah router (PC yang telah disulap menjadi router).
Agar terlihat sedikit agak rumit, saya mencoba untuk menggunakan 2 OS yg cukup terkenal yakni Windows dan Linux Gentoo.
Langkah - langkahnya adalah :
1. Pertama, lakukan setting pada PC windows (host 4) di jaringan 192.168.15.0/24 dengan memberi IP address 192.168.15.2 netmask 255.255.255.0, kemudian gateway-nya diarahkan ke alamat 192.168.15.1 (alamat PC router yang berhubungan dengan network 192.168.15.0/24). Caranya adalah :- masuk ke menu Local Area Connetion Properties -> Internet Protocol (TCP/IP) Properties -> setting IP address, subnetmask, dan default gateway-nya
2. Sebelum melakukan setting pada PC Router, terlebih dahulu saya melakukan setting pada jaringan 192.168.12.0/24 yaitu dengan memberi IP address pada PC Linux (host 1) dengan alamat 192.168.12.4, karena pake Linux maka NIC (Network Interface Card) atau yang lazim dikenal LAN Card akan terdeteksi sebagai ethx (eth0 atau eth1), asumsi bahwa yang terdeteksi ialah eth0 maka cara setting :# ifconfig -a (melihat interface yang terdeteksi)# ifconfig eth0 192.168.12.4 netmask 255.255.255.0 (setting IP address)
3. Langkah selanjutnya yaitu melakukan setting pada PC windows (host 2) di jaringan 192.168.12.0/24. Di host 2 tersebut terpasang dua buah NIC yang akan menghubungkan antara host 1 dengan PC Router (bisa juga menggunakan switch untuk menghubungkan host 1, host 2, dan PC Router) yang nantinya akan dibuat sebuah bridge. Step-stepnya yaitu setting IP address 192.168.12.3 pada NIC 1 dan 192.168.12.2 pada NIC 2. Kemudian drag keduanya, klik kanan pilih Bridge Connection. Setelah itu kasih IP address pada bridge, misal 192.168.12.5 subnet 255.255.255.0, lalu arahkan gateway ke alamat 192.168.12.1 (alamat PC Router yang berhubungan dengan network 192.168.12.0/24). Cara teknis sama dengan cara pertama diatas.
4. Langkah selanjutnya, Setup PC Router. Pada PC Router telah terpasang dua buah NIC. Karena menggunakan Linux maka NIC akan terdeteksi sebagai eth0 dan eth1, asumsi bahwa eth0 berhubungan langsung dengan jaringan 192.168.15.0/24 sedangkan eth1 berhubungan langsung dengan jaringan 192.168.12.0/24 maka ketikan perintah melalui konsole :# ifconfig eth0 192.168.15.1 netmask 255.255.255.0# ifconfig eth1 192.168.12.1 netmask 255.255.255.0setelah itu cobalah melakukan ping dalam satu jaringan, jika sudah berhasil maka kita tinggal menyeting proses peroutingannya, yaitu :# route add -net 192.168.15.0 netmask 255.255.255.0 dev eth0# route add -net 192.168.12.0 netmask 255.255.255.0 dev eth1kemudian jangan lupa untuk mengaktifkan ip_forwarding-nya :# echo “1″ > /proc/sys/net/ipv4/ip_forwarding
5. Langkah terakhir setting pada host 1 dan host 4 agar mampu routing melalui gateway PC Router, untuk Windows :- masuk cmd.exe ketikkan route add 192.168.12.0 mask 255.255.255.0 192.168.15.1(untuk mengetahui lebih lengkap keterangannya ketikkan route –help)pade host 1 (Linux) :# route add default gw 192.168.12.1
6. Proses terakhir, saya mencoba menge-ping antara host 1 dengan host 4 dan hasilnya Reply. maka berhasil.

Membangun Hotspot sederhana

Aug 11, 2010 by Fikri
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem ImageSalah satu keunggulan dari Huawei e5830 MiFi Modem adalah kita dapat menggunakannya untuk berbagi (share) koneksi internet dengan perangkat lain yang support dengan koneksi wireless. Anda tidak perlu repot-repot lagi merencanakan membeli wireless router sebagai perangkat tambahan karena pada modem ini sudah di sediakan (built-in) wireless router yang siap digunakan. Sederhananya, modem kecil ini dapat digunakan untuk membangun sebuah mini hotspot di tempat anda.
Bagi seorang administrator jaringan, pasti sangat mudah untuk membangun sebuah mini HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Modem. Tetapi bagi pengguna umum yang belum terbiasa, mungkin akan sedikit kesulitan saat pertama kali membangun hotspot menggunakan modem e5830.
Berikut kami sajikan langkah demi langkah bagaimana cara membangun mini HotSpot menggunakan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem.
Pertama, catat nomor SSID dan WiFi Key karena akan berguna pada saat menghubungkan MiFi modem dengan perangkat wireless lain. Cara melihatnya, buka penutup modem lanjutkan dengan membuka baterey modem.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Kedua, setting modem anda agar bisa diakses oleh perangkat WiFi yang lain. Caranya hubungkan modem ini dengan perangkat komputer atau notebook (bisa melalui kabel USB atau MiFi wireless). Setelah modem terhubung dengan komputer, lanjukan dengan masuk ke bagian web admin dengan cara membuka web browser dan mengetikkan http://192.168.1.1 (Dengan catatan putuskan semua koneksi jaringan atau internet agar tidak terjadi crash IP address dengan koneksi lain).
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Login dengan password default dari huawei, yaitu admin dan lakukan setting yang lain sesuai dengan keinginan anda.
Lakukan settingan yang lain seperti setting Module Wireless, Broadcast, MAC Filter dan settingan lain sesuai dengan kehendak dan kondisi perangkat yang akan dihubungkan dengan modem. Jika anda tidak mengerti dengan pengaturan tersebut, biarkan saja apa adanya. Settingan default sudah cukup maksimal jika digunakan saat membangun mini HotSpot.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Pilih apakah anda menggunakan DHCP atau Static IP address pada hotspot anda. Pilih DHCP untuk mempermudah pengaturan perangkat wireless yang akan dihubungkan dengan router modem.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
System keamanan sebuah jaringan HotSpot juga dapat anda tentukan melalui menu Security. Jika anda tidak mengerti dengan system keamanan jaringan HotSpot, biarkan seperti apa adanya.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Jika terjadi suatu masalah dengan settingan yang anda lakukan, anda bisa mengembalikannya sesuai dengan kondisi semula dengan cara masuk ke menu System kemudian melakukan restore setting dengan menekan tombol Restore. Tunggu sampai modem melakukan restart. Restart modem akan memutuskan koneksi wireless beberapa saat dan setelah modem kembali bekerja, koneksi akan terhubung kembali.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Langkah Ketiga, coba koneksikan beberapa perangkat secara bersama-sama pada modem ini apakah sudah dapat terhubung dengan baik. Anda bisa menggunakan notebook, handphone, PDA atau perangkat lain yang mendukung wireless. Jangan lupa juga untuk mencatat WiFi Key (lihat gambar kedua) pada bagian belakang modem. Masukkan WiFi Key/network key ketika perangkat anda baru terhubung dengan modem.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Langkah Keempat, jika semua perangkat sudah terhubung, sekarang saatnya melakukan uji share koneksi internet. Lakukan Dial menggunakan profile yang telah anda buat. Lihat artikel sebelumnya bagaimana cara menambahkan profile pada Huawei e5830 MiFi Wireless Modem sesuai dengan SIM Card yang anda gunakan.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Test juga, apakah modem telah terhubung dengan internet dengan cara PING sebuah alamat web seperti yahoo.com, google.com atau yang lain.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Langkah kelima, kembali ke perangkat lain yang terhubung dengan modem. Coba buka sebuah halaman website menggunakan perangkat tersebut.
Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Jika masih belum terhubung, coba periksa sekali lagi apakah ada settingan yang tertinggal atau kesalahan setting. Kami sarankan anda tetap menggunakan setting default dari huawei karena sudah cukup baik untuk membuat sebuah mini HotSpot.
Selamat mencoba dan semoga berhasil! Membangun HotSpot dengan Huawei e5830 MiFi Wireless Modem Image
Read more: http://blo

Selasa, 04 Oktober 2011

Mass Mailer

   Misa Mailer adalah berbasis langganan sangat cepat massal mailer dengan banyak fitur berguna. Program email massal ini dimaksudkan untuk mengirimkan pesan email pribadi diminta untuk langganan berbasis mailing list responden. 1 Misa Mailer digunakan oleh para profesional banyak internet dan on-line pemilik toko, untuk memberitahu pelanggan mereka tentang berbagai acara dan mengirim newsletter diminta untuk mempromosikan produk baru dan layanan mereka. 1 Massa Mailer memungkinkan Anda mengatur berlangganan di situs web Anda, mudah digunakan, dan mudah mengkonfigurasi.